Castlevania: Lords of Shadow PKG PS3

Kalau ada game di PS3 yang mirip dengan God of War? Saya akan merekomendasikan game ini. Sebuah game petualangan hack n slash dengan visual yang kece dan cerita yang menarik. Series dengan musuh ikonik, seperti werewolf, troll, vampire, hingga sosok raksasa seperti Titan. Membuat gameplaynya makin seru dan beragam sesuai dengan musuh yang bakal kita hadapi. Makin menarik karena di sela pertempurannya kita akan melihat adegan cinematic dari aksi karakter utamanya.
Visual latar yang beragam dan cakep. Indah dan
 enak di lihat pemandangannya
Grafisnya juga bagus dan detil
Yang dalam game ini bersenjata Combat Cross, sebuah senjata yang berupa cambuk dari rantai dengan gagang berbentuk pasak yang runcing di bagian ujungnya. Dalam gameplay, senjata utama ini punya bermacam fungsi dan jangkauan serang yang flexible. Makanya kombo dalam game ini cukup banyak dan beragam. Dan itu masih bisa bertambah banyak karena dalam progessnya, kita akan mendapatkan upgrade senjata, tambahan relic dan juga bisa mengkombinasikannya dengan magic.
Gameplay battle yang seru
Terdengar ribet? Ya seperti game hack n slash lainnya kan? Tidak usah di ambil pusing, soalnya saya sendiri dalam gameplay hanya memakai kombo yang itu-itu saja. Yang penting tahu fungsi-fungsi dari relic dan magicnya. Karena relic berguna untuk membuka tempat rahasia yang biasanya berisi upgrade'an berguna. Kemudian magic yang dalam game ini terdiri dari 2 jenis. Light magic yang bisa menambah darah/ HP, lalu dark magic bisa menambah damage ke musuh. Hal yang sangat membantu dalam pertempuran.
Petualangan yang tidak selalu mulus, terkadang
harus merayap di dinding ala Prince of Persia
Musuh yang menantang dan beragam. Untung
 saja Gabriel punya banyak relic dan senjata
Bahkan kita bisa menunggangi dan
mengendalikan musuh. Tapi tidak semua
 musuh loh ya
Ya namanya Castlevania, tahu sendirilah kalau ada banyak ruang rahasia dalam game ini. Itulah kenapa kita bisa atau bahkan harus mengulang levelnya hanya untuk mengakses ruang rahasia tersebut. Soalnya relic untuk membuka ruangan tersebut biasanya ada di episode selanjutnya. Untung saja di tiap chapternya ada list material yang bisa dan sudah kita ambil. Jadi kita bisa tahu tuh, material yang tertinggal di chapter tersebut. Sekalian mencoba menyelesaikan challenge pada chapternya.
Gameplay pas lawan Titan jadi kaya game
 Shadow of the Colossus
Pada chapter tertentu akan ada partner
 yang membantu. Sesuai dengan storynya
Karakter utama juga bisa melempar pisau ke musuh. Khas Castlevania kan? Juga bisa melepaskan fairy untuk menstunt musuh, Holy water/ air suci yang bisa di lempar juga, dan summon ala game RPG dengan sebuah crystal. Secondary weapon yang akan sangat membantu kita saat berhadapan dengan musuh. Yang materialnya bisa kita temukan di sepanjang area dari benda yang kita hancurkan, atau dari musuh yang kita kalahkan. Tapi tentu saja, senjata kedua ini akan kita dapatkan bertahap sesuai dengan progges dari gamenya.

VIDEO GAMEPLAY

Bingung saya, lagi-lagi saya rekomendasikan untuk di mainkan. Habis gimana? Gamenya memang seru dan menarik! Baik itu dari grafis visual, gameplay dan ceritanya. Saya memang lebih suka dan mood untuk share game yang saya suka soalnya. Harapannya yang mengunjungi blog ini dan mendownload gamenya, bisa bersenang-senang dan menikmati gamenya. Sekian dan terima kasih. Selamat hari raya Idul Fitri bagi yang merayakannya. Mohon maaf lahir dan batin. Meski telat pas di luncurkan sepertinya, hehee.

0 Response to " Castlevania: Lords of Shadow PKG PS3 "

Posting Komentar