Salah satu game yang pernah jadi favorit saya di jamannya awal PS2 rilis. Tidak heran kalau gameplay dan kontrolnya masih jadul. Sebenarnya tidak ada niat untuk menshare game ini. Tapi karena yang merequest adalah orang yang mengirimkan donasi sebesar 7 dolar ke akun Paypall saya, maka lebih di prioritaskan. Jumlah yang terhitung lumayan bagi saya. Siapalah saya ini hehee. Dan sesuai permintaan, saya sediakan game PSN dalam format folder.
Gini-gini ada CGInya loh. Inilah dia Claire Redfield |
Melawan Zombie T-virus. Settingnya yang bikin ngeri |
Untung masih ada partnernya. Meskipun cuman bocah 17 tahun yang labil |
Ini seri kayanya banyak yang belum tahu, padahal punya gameplay dan cerita yang cukup panjang lagi bagus juga. Heran saja, kenapa seri sebagus ini bisa kelewatan di remake oleh Capcom. Dalam game inilah kita bisa melihat Redfield bersaudara dalam satu frame dan game. Nuansa yang khas ala RE jadul bakal kita rasakan dalam game ini. Zombie dengan T-Virus, Tyran yang akan jadi salah satu Boss, serta juga Experiment kelam dari salah satu pendiri Umbrella. Yang mind blowing sekali plotnya, dan juga biadab.
Biasakan check item khusus, biasanya berisi kode. Atau koper yang bisa di buka. Biasanya di dalamnya akan kita temukan item yang kita perlukan untuk membuka sebuah area |
Berhemat peluru, Jangan tiru record'an saya. Mainnya enggak serius, makanya tiap ada zombie saya tembak |
Nuansanya jauh lebih mencekam dari RE masa kini. Mungkin karena settingnya malam kali ya |
Sejujurnya hal yang membuat saya malas memainkannya kembali adalah karena sudah pernah tamat berkali-kali di PS2. Lalu karena sudah terbiasa dengan game Third Person Open Soulder View. Lagi pula untuk saat ini cenderung suka dengan game simple dan mudah. Makin tua makin butuh hiburan Pak, bukan tantangan. Karena untuk game ini, wajib yang namanya menghemat amunisi. Juga ada lebih banyak puzzle yang merepotkan. Di mana kta juga harus mondar-mandir untuk mengakses semua pintu yang terkunci. Untuk penggemar seri RE, yang belum sempat memainkan seri ini pas jamannya PS2. Kayanya mesti di cobain deh.
Untuk hal kaya ginilah, kita perlu mondar-mandir |
Meski malas, pas record herannya saya menikmati gameplaynya loh. hehee |
Barang kali dulu enggak sempat main karena memang tidak punya PS2. Kelebihan versi PS3nya ini tentu saja di resolusi nya yang lebih tinggi. Membuat secara visual tampak lebih bagus, terutama di TV jaman sekarang. Size gamenya pun sangat bersahabat di banding dengan game PS3 lainnya. Takut tidak bisa di mainkan karena ini game PSN? Belum aktifkan akun di PS3nya? Kan bisa download versi foldernya. Kebetulan saya convert pakai PSN Liberator bisa nih game.
Ternyata benar kan tebakan saya, banyak yang nyari-nyari game folder PSN. Dulu saya salah satunya juga soalnya. Untuk PS3 cfw memang lebih enak, internal biar khusus buat install data doang. Dan hingga kini masih punya PS3 Slim CFW. Karena lebih praktis dan bisa kita taruh di HDD External. Sekian dan terima kasih.
0 Response to " Resident Evil Code Veronica X HD PKG PS3 "
Posting Komentar